Rektor USK: Kita Semua Sepakat Terorisme Musuh Bersama
BERITAACEH.NET, Banda Aceh | Rektor Universitas Syiah Kuala, Prof Marwan, menyebutkan pencegahan paham radikal menjadi tanggung jawab semua pihak di Aceh. Apalagi paham radikal dinilai sangat bertentangan dengan ideologi Pancasila.
“Kita tentu semuanya sepakat bahwa terorisme adalah musuh kita bersama, karena bangsa ini akan sulit untuk tumbuh dan melanjutkan pembangunannya jika radikalisme dan ancaman terorisme terus menggerogoti keutuhan bangsa kita,” kata Rektor USK, Prof Marwan, saat memberikan sambutan dalam Dialog Kebangsaan Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme di Universitas Syiah Kuala, Rabu, 14 Desember 2022.
Rektor USK turut mengajak semua pihak untuk bersinergi dalam mencegah berkembangnya paham radikal dan teroris di Aceh.
Menurut penelusuran Prof Marwan, radikalisme kerap diawali dengan sikap intoleran, sikap tidak menghargai dan tidak menghormati orang lain. Menurutnya hal ini sangat berbahaya karena bangsa Indonesia hidup dalam keberagaman.
Universitas Syiah Kuala (USK) yang turut bertanggung jawab dalam mencegah paham radikal dan teroris berkembang di Aceh telah melakukan beberapa hal di lingkungan akademisnya. Salah satunya, kata Prof Marwan, adalah melaksanakan mata kuliah pembinaan karakter yang wajib diikuti oleh semua mahasiswa di civitas USK.
Lebih lanjut, Prof Marwan mengatakan, USK saat ini menjadi miniatur keberagaman yang terawat dengan baik, lantaran banyak mahasiswanya berasal dari berbagai provinsi di Indonesia. Disebutkannya, para mahasiswa tersebut saat ini menjalani kuliah dengan nyaman di kampus tersebut.
“Alhamdulillah selama ini mereka semua hidup dan kuliah dengan nyaman di kampus Universitas Syiah Kuala,” kata Prof Marwan. [Beritaaceh.net]
Post a Comment